Dalam membeli domain banyak situs yang bisa digunakan, namun pada konten kali ini saya hanya akan memberikan langkah membeli domain di situs domainesia.com, saya juga sendiri menggunakan layanan ini untuk membeli sebuah domain farizyusufa.com.
Pilih nama domain yang sesuai dengan blog sobat, jangan asal membeli sebuah nama domain, cari nama domain yang mudah diingat juga, karena nanti jika sudah membeli nama domain tidak bisa diganti lagi walaupun cuma 1 huruf yang ingin diganti.
Sobat tidak harus membeli pada domainesia yaa, bisa juga menggunakan situs penyedia layanan yang lain juga. Sobat bisa mencari di google dengan kata kunci "situs sewa domain". Berikut langkah dalam membeli domain menggunakan situs domainesia;
- Sobat bisa masuk pada situs penyedia domain yang akan digunakan. Bisa saya kasih contoh, sobat bisa mengetik di penelusuran google www.domainesia.com. Sobat juga bisa mendapatkan diskon langsung 30% dengan membeli melalui link afiliasi saya ini https://www.domainesia.com/?aff=9951.
- Setelah terbuka pada halaman pertama sobat bisa mencari nama domain yang diinginkan dan juga bisa langsung mendaftar akun.
- Sobat bisa isi nama domain pada kolom pencarian domain, disini setelah sobat ketik nama domain yang diinginkan dan akan mengetahui domain yang sobat cari tersebut masih tersedia untuk dibeli atau sudah dibeli orang lain dan tidak bisa digunakan.
- Berikutnya jika sobat minat dengan domain salah satu yang disediakan, bisa langsung klik "daftarkan domain".
- Tentukan lokasi server web atau blog sobat, bagian addons sobat bisa membeli sertifikat SSL, sobat bisa memilih sertifikat SSL gratis, dan tentukan siklus penyewaan domain.
- Setelah itu bagian bawah halaman sobat bisa isi email yang aktif, yang akan digunakan untuk verifikasi, kemudian klik pada troli.
- Kemudian sobat masuk pada halaman troli dan pada bagian kupon sobat bisa mendapatkan diskon 20% dengan menggunakan kode "farizyusufa", dengan menggunakan kupon tersebut sobat akan mendapatkan diskon 20% secara otomatis.
- Pada halaman berikutnya sobat diminta untuk login pada email yang didaftarkan tadi dan sudah melakukan verifikasi.
- Berikutnya, sobat bisa klik tombol selesai dan membayarnya. Sekarang kita dimudahkan dengan membayar domain di situs domainesia.com bisa melalui GO-PAY dan Mobile Banking.
Baca Juga;Situs Layanan Penyedia Domain Sangat Terpercaya
Setelah langkah terakhir itu selesai sobat akan mendapatkan tagihan dari domainesia. Domain akan aktif dan bisa digunakan setelah dibayar dari jumlah yang sebelumnya sudah ditentukan. Sobat akan membayar lagi setiap tahunnya. Jika sobat mengalami kesulitan dalam mendaftar dan memasang domain bisa langsung hubungi CS melalui Whatsapp pada ikon Whatsapp pada layar sobat. Semoga konten saya kali ini bisa bermanfaat untuk sobat yang mau membeli domain untuk website atau blog.
comment 0 comments
more_vert