foto : viona dwi
Destinasi wisata di Wonosobo menjadi lokasi yang paling favorit bagi para pelancong karena pesona alam yang menakjubkan dan luar biasa, para wisatawan akan disuguhkan dengan panorama indah di setiap sudut kota.
Menilik keberadaan tempat wisata di Wonosobo, para wisatawan tidak henti-hentinya di pamerkan dengan pesona alam yang khas, seperti dataran tinggi Dieng, lokasi yang menjadi daya tarik para wisatawan memang tidak tanggung-tanggung, realitanya memang pembangunan di beberapa tempat wisata di Wonosobo mengalami peningkatan.
Dataran tinggi Dieng menjadi tempat favorit para wisatawan baik itu lokal ataupun luar, karena pesona nya yang memang menakjubkan dan tidak membosankan. Negri atas awan ini selalu menawarkan view pegunungan dan perbukitan dengan dukungan peninggalan candi, telaga warna, desa tertinggi di Jawa tengah dan beberapa lainnya, yang menjadi daya tarik para wisatawan yang semakin hari bisa melonjak, apalagi di akhir tahun atau tahun baru.
Sobat Travelling, banyak sekali tempat wisata baru di Wonosobo, kalau kalian pernah ke Dieng, lewat jalur Garung, maka kalian akan disuguhkan dengan wisata baru, Kahyangan Skyline, yang berlokasi di Tlogo, Garung, Kabupaten Wonosobo, dari pusat Kota Wonosobo dapat ditempuh dalam 30 menit, baik menggunakan roda dua ataupun roda empat.
Kahyangan Skyline baru bisa dikunjungi perkiraan pada bulan November lalu tahun 2021, keberadaan nya yang memang berlokasi di desa, jadi asing jika wisatawan luar mendengarnya, wisata baru ini baru viral pada awal tahun, berdasarkan riset banyak para wisatawan dari lokal dan luar yang berkunjung ke kahyangan skyline, pemandangan alam nya yang memang menakjubkan dengan perpaduan gunung, perbukitan, telaga menjer, dan kebun teh, menawarkan spot foto bagi para pengunjung.
Baca Juga: 6 Tempat Wisata Hits Semarang 2022
foto: viona dwi
Selain digunakan sebagai spot foto, Kahyangan Skyline hadir sebagai tempat rekreasi keluarga, dan refreshing karena, di dalamnya tersedia beberapa arena, seperti jembatan kaca, payung beserta pranata, dan juga dapat melihat aksi paralayang secara langsung yang lokasi titik penerbangan paralayang dari Kahyangan Skyline hanya berjarak kurang lebih sekitar 300m tepat di atas Kahyangan Skyline, bagaimana indah bukan sobat Travelling?
Meskipun fasilitas di Kahyangan Skyline dirasa memadai, akan tetapi hingga sekarang wisata ini masih dalam proses pembangunan. Sobat Travelling jangan khawatir, karena untuk masuk ke Kahyangan Skyline hanya perlu membayar tiket 10 ribu saja per orang, dan sudah disediakan lahan parkir, bagi pengguna roda dua dan Empat, disarankan jangan memakai kendaraan bermuatan besar seperti bus dan sebagainya.
Jika sobat Travelling masih bingung untuk rute menuju wisata ini, dari pusat kota, kalian bisa menuju ke arah pasar garung, sebelumnya belok kiri menuju PLTA Menjer, kalian tinggal lurus mengikuti jalan, di pertigaan kedua gapura desa, kalian ke kanan, mengikuti pipa berwarna hijau, setelah itu kalian akan melihat papan telaga menjer, belok kanan lurus naik, sampai nanti kalian melihat papan lagi di kiri jalan bertuliskan Kahyangan Skyline, atau kalian bisa menggunakan google maps, dengan keyword Kahyangan Skyline.
Perjalanan dari pusat kota jika memakai motor, hanya membutuhkan waktu kurang lebih 30menit, dan dari pasar garung menuju tempat wisata hanya membutuhkan kurang lebih 15 menit menggunakan kendaraan pribadi, bukankah mudah sobat aksesibilitas menuju wisata ini?, dengan kondisi jalan yang sudah mulai membaik banyak para wisatawan lokal dan luar yang sudah mengunjunginya di awal tahun.
Jangan khawatir untuk berkunjung ke destinasi wisata ini, karena aksesbilitas dan fasilitas sudah memadai, dan kalian dapat mengecek kondisi cuaca di google, karena ketika hujan kalian tidak akan mendapat spot foto yang bagus, dan disarankan untuk datang lebih pagi, karena kalian bisa menikmati fasilitas disana tanpa antri dan kalian juga akan disuguhkan dengan embun pagi di dedaunan tanaman teh.
Baca Juga: Tips ke Tempat Wisata Kota Lama Semarang
Untuk kalian yang masih bingung, ingin berkunjung ke destinasi wisata di Dieng, kalian bisa klik link di bawah untuk informasi menarik, terkait beberapa tempat wisata, penginapan dan restoran di Dieng.
comment 0 comments
more_vert